Sebuah media menanyai David Karp dalam acara konferensi pers di New York, beberapa waktu lalu. "Apakah Mark (Zuckerberg) tahu hasil ini?" tanya wartawan media tersebut.
"Ya, dia tahu. Aku memastikan dia tahu," jawab Karp.
Karp menceritakan cara dia membuat pengguna Tumblr betah. Salah satunya dengan membantu pengguna
untuk menemukan postingan yang mereka suka. Menurut Karp, tim editorial Tumblr tidak mau menentukan dan mengkhususkan konten mana yang paling menarik. Tujuannya, agar komunitas tertentu tidak merasa diabaikan ketika tim editorial tidak mencantumkan kegiatan atau postingannya.
Pengguna Tumblr menghabiskan waktu lebih lama di Tumblr ketimbang Facebook dalam sekali kunjungan. Namun tidak berarti mereka menghabiskan seluruh waktunya di situs media sosial Karp tersebut. Sebuah studi pada 2012 justru menunjukkan bahwa orang menghabiskan rata-rata 6,75 jam per bulan di Facebook, dibandingkan dengan Tumblr yang hanya 1,5 jam.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar